Guru
Guru adalah sosok yang berjasa membuat kita merubah pemikiran. Dari pemikiran yang tidak tahu menjadi tahu, dari pemikiran yang kerdil menjadi luas.
Peran guru sangat vital dalam pendidikan. Karenanya kita bisa mencapai cita-cita yang lebih tinggi. Namun peran guru saat ini lebih pas disebut sebagai fasilitator bukan lagi sebagai narasumber, rujukan dan tolak ukur. Google telah mengambil alih peran tersebut dengan gaya baru digital.
Sebagai fasilitator guru-guru jaman sekarang dituntut mengupgrade, mengikuti perkembangan informasi, karena mereka sejatinya hanya berfungsi sebagai jembatan antara satu fakta, satu ilmu dengan fakta dan ilmu lainnya di era global ini.
Sebaik-baik jembatan adalah yang kokoh berdiri, bertugas bukan hanya mengantarkan tapi juga menjaga keselamatan anak-anak didiknya saat melewati jembatan yang tersebut. Menyeimbangkan kemampuan anak-anak didiknya tanpa terkotak-kotak yang pintar dan bodoh.
Memberi warna yang membangun kepribadian, menguatkan potensi dan menumbuhkan kebermanfaatan. Terimakasih kasih guru, pahlawan tanpa tanda jasa, bukan menghakimi kami dengan predikat bodoh dan pintar. Tetapi merangkul menuju kemaslahatan bersama.
#BelajarNulis
#CatatanSenja
Tidak ada komentar